13 Jurusan Kuliah dengan Prospek Gaji Besar



Berikut adalah jurusan yang bisa diambil saat mengikuti SNMTPN maupun SBMPTN, Semoga bisa memberikan sedikti gambaran, Data dari USA.
Kuliah memiliki banyak tujuan. Ada yang ingin mencari ilmu setinggi mungkin, agar punya gelar, atau untuk menaikkan posisi tawar saat mencari kerja. Namun tahukah kamu bahwa tidak semua jurusan yang ada di bangku kuliah membuat `nilai’ pencari kerja meningkat?
Bahwa tidak semua jurusan mampu `membayar’ kembali saat lulus, seperti daftar yang dibuat oleh PayScale. Situs ini memaparkan jurusan yang lulusannya digaji dengan nilai paling tinggi di Amerika Serikat.

Uniknya, jurusan kedokteran tidak masuk dalam daftar 13 besar. Begitu juga dengan ilmu sosial, tidak ada yang masuk dalam daftar ini. Lantas, jurusan apa saja yang paling menghasilkan gaji tinggi? Berikut pemaparannya.

1. Jurusan Teknik Perminyakan

Lulusan jurusan ini yang memiliki pengalaman kerja dua tahun (atau disebut PayScale sebagai pemula), rata-rata dibayar USD97.900 atau setara dengan Rp828,9 juta per tahun. Sementara yang sudah pengalaman selama 15 tahun (mid-career), dibayar USD155 ribu atau setara dengan Rp1,3 miliar per tahun.

2. Jurusan Teknik Kimia
Tingkat pemula jurusan ini rata-rata dibayar USD64.500 atau setara dengan Rp546 juta per tahun. Sementara mid-carrer rata-rata dibayar USD109 ribu atau setara dengan Rp922,9 juta per tahun.

3. Teknik Listrik
Lulusan teknik listrik yang pemula rata-rata dibayar USD61.300 atau setara dengan Rp519 juta per tahun. Sementara yang mid-career dibayar USD103 ribu atau setara dengan Rp872,1 juta per tahun.

4. Material Science
Lulusan jurusan ini dibayar rata-rata USD60.400 atau setara dengan Rp511,4 juta per tahun (untuk pemula) dan USD103 ribu (Rp872 juta) per tahun untuk tingkat mid-career.

5. Teknik Penerbangan
Lulusan jurusan ini dibayar rata-rata USD60.700 atau setara dengan Rp513,9 juta per tahun (untuk pemula) dan USD102 ribu atau setara dengan Rp863,6 juta per tahun (untuk mid-career).

6. Teknik Komputer
Untuk lulusan pemula, rata-rata dibayar USD61.800 atau setara dengan Rp523,3 juta per tahun. Sementara yang mid-career dibayar USD101 ribu atau setara dengan Rp855,2 juta per tahun.

7. Ilmu Fisika
Lulusan jurusan ini yang pemula rata-rata dibayar USD49.800 (Rp421,6 juta) per tahun sementara untuk yang mid-career dibayar USD101 ribu (Rp855,2 juta) per tahun.

8. Matematika Terapan
Lulusan jurusan ini rata-rata dibayar USD52.600 (Rp445,4 juta) per tahun untuk pemula. Sementara untuk mid-career rata-rata dibayar USD98.600 (Rp834,8 juta) per tahun.

9. Ilmu Komputer

Untuk pemula lulusan jurusan ini, rata-rata dibayar USD56.600 (Rp479,3 juta) per tahun. Sementara yang mid-career rata-rata dibayar USD97.900 (Rp829 juta) per tahun.

10. Teknik Nuklir
Lulusan pemula rata-rata dibayar USD65.100 (Rp551,2 juta) per tahun. Sementara untuk yang mid-career rata-rata dibayar USD97.800 (Rp828,1 juta) per tahun.

11. Teknik Biomedical

Lulusan jurusan ini yang pemula rata-rata dibayar USD53.800 (Rp455,5 juta) per tahun. Sementara mid-career rata-rata dibayar USD97.800 (Rp828 juta).

12. Ekonomi
Untuk pemula, rata-rata dibayar USD47.300 (Rp400 juta lebih) sementara yang mid-career dibayar USD94.700 (Rp801 juta lebih) per tahun.

13. Teknik Mesin
Lulusan pemula jurusan ini rata-rata dibayar USD58.400 (Rp494 juta lebih) per tahun sementara yang mid-career dibayar USD94.500 (Rp800 juta lebih) per tahun. 



http://snmptn.wordpress.com/2013/05/26/13-jurusan-kuliah-dengan-prospek-gaji-besar/

Latihan Soal SBMPTN lengkap




Pemerintah akan menggelar Seleksi Bersama masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) sebagai pengganti Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Tinggi Negeri (SNMPTN) Tertulis sebagai salah satu jalur independen yang dilakukan oleh pemerintah dalam rangka menyaring siswa baru di lingkup Perguruan Tinggi Negeri (PTN) tanpa melihat latar belakang sekolah, ekonomi, dan tingkat sosial yang dilakukan secara tertulis. Panitia Sbmptn merilis jadwal Ujian Sbmptn tanggal 18 Juni s.d. 19 Juni 2013.

Walapun gerbang pintu sukses menuju PTN pun semakin terbuka lebar dan banyak PTN menggelar ujian mandiri bagi siapa saja tetapi tetap saja seleksi Sbmptn dan Snmptn merupakan primadona bagi mayoritas siswa karena jalur ini tidak semahal jalur khusus walaupun dengan jumlah peminat yang sangat banyak. Nah untuk Anda calon peserta Sbmptn 2013 untuk mengantisipasi persaingan yang teramat ketat kami sarankan berlatihlah dengan sebaik-baiknya Latihan Soal Sbmptn 2013 yang kami terbitkan di situs ini. Kami yakin latihan Soal Sbmptn tahun 2013 ini dapat dipergunakan sebagai bekal Anda dengan minimal 2 (dua) alasan, pertama latihan soal dibuat oleh tim kami yang berpengalaman, kedua jenis soal dan derajat kesulitan soal berusaha kami sesuaikan dengan kondisi riil Sbmptn. Nah silakan siswa/siswi memanfaatkan Sbmptn sebaik mungkin dengan penuh optimisme, mengingat begitu besarnya jumlah peserta seleksi semacam ini setiap tahunnya.



Latihan soal Sbmptn 2013 ini untuk sementara mengacu pada mata ujian dalam Snmptn Tulis tahun 2012, sehingga desain latihannya kami buat sebagai berikut :


Latihan Soal Sbmptn 2013

Tes Potensi Akademik (TPA)


Tes Potensi Akademik diujikan pada peserta Sbmptn 2013 Jalur IPA, IPS, dan IPC, latihannya bisa anda peroleh di halaman ini

Tes Kemampuan Dasar Umum (TKDU)


Kelompok ujian Tes Kemampuan Dasar Umum (TKDU) terdiri atas kemampuan Matematika Dasar, Bahasa Indonesia, dan Bahasa Inggris.. Untuk latihan soal Bahasa Indonesia bisa diperoleh di halaman ini, Latihan Matematika Dasar di halaman ini, dan Latihan Bahasa Inggris bisa dipelajari melalui halaman ini

Tes Bidang Studi Dasar diujikan pada peserta Sbmptn 2013 Kelompok Ujian Saintek, Kelompok Ujian Soshum, serta Kelompok Ujian Campuran.


Tes Kemampuan Dasar Saintek (TKD Saintek)


Tes Kemampuan Dasar Saintek (TKD Saintek) memuat sekitar 4 bidang studi yakni Matematika, Fisika, Kimia, dan Biologi. Untuk latihan soal Matematika bisa diperoleh di halaman ini, Latihan Fisika di halaman ini, Latihan Kimia di halaman ini dan Latihan Biologi bisa dipelajari melalui halaman ini

Tes Kemampuan Dasar Saintek (TKD Saintek) diujikan pada peserta Sbmptn 2013 Kelompok Ujian Saintek.

Tes Kemampuan Dasar Sosial dan Humaniora (TKD Soshum)


Kelompok Tes Kemampuan Dasar Sosial dan Humaniora (TKD Soshum) memuat sekitar 4 bidang studi yakni Geografi, Sejarah, Ekonomi, dan Sosiologi. Untuk latihan soal Geografi bisa diperoleh di halaman ini, Latihan Sejarah di halaman ini, Latihan Ekonomi di halaman ini dan Latihan Sosiologi bisa dipelajari melalui halaman ini

Tes Kemampuan Dasar Sosial dan Humaniora (TKD Soshum) diujikan pada peserta Sbmptn 2013 Kelompok Ujian Soshum.


Kami juga informasikan bahwa dalam rangka membantu para peserta Sbmptn 2013, kami merekomendasikan latihan Sbmptn atau prediksi Sbmptn 2013 dalam bentuk:

  1. Prediksi Soal Sbmptn 2013 Meliputi TPA, TKDU, TKD Saintek, dan TKD Soshum.
  2. Tips dan Trik Cerdas Tes Potensi Akademik.
  3. Latihan Tes Potensi Akademik (TPA) Plus Pembahasan.
  4. Soal Snmptn dan Pembahasannya untuk persiapan Sbmptn 2013.
  5. Materi Penting Ujian Sbmptn 2013 bidang Matematika (Dasar dan IPA).
  6. Kisi-kisi Soal Sbmptn 2013 Meliputi TPA, TKDU, TKD Saintek, dan TKD Soshum.
  7. Koleksi Soal Ujian Mandiri (Simak UI, UMB PTN dan lain-lain).
  8. Latihan soal Ujian mandiri
  9. Layanan trik cerdas bagaimana caranya meraih skor minimal untuk dapat memperbesar peluang lulus dalam Sbmptn. Layanan pasca Ujian Sbmptn Hari Pertama tanggal 18 Juni Sore, berupa konsultasi tentang berapa skor yang harus diraih pada hari Kedua agar bisa mengamankan pilihan jurusan yang utama. Selanjutnya, setelah Ujian beres tanggal 19 Juni sore hari, peserta dapat request konsultasi tentang seberapa besar peluang kelulusan Sbmptn 2013 tentunya dengan menyebutkan skor hari pertama dan kedua serta pilihan prodi di PTN Sbmptn.

Untuk mengakses informasi Latihan Sbmptn tersebut silakan disini. Terima kasih!


Perlu kami sampaikan sebagai info bahwa seleksi penerimaan Sbmptn 2013 ini didasarkan pada hasil ujian tertulis dan keterampilan, seleksi ini merupakan seleksi mandiri yang dilaksanakan secara bersama-sama oleh 62 PTN. Biaya pendaftaran seleksi ditanggung oleh pendaftar. Siswa wajib membayar biaya pendaftaran melalui bank yang ditunjuk dan selanjutnya mendaftar secara online. Siswa yang dapat mendaftar adalah lulusan tahun 2011, 2012 dan yang mengikuti/akan lulus UN tahun 2013. Waktu pelaksanaan setelah SNMPTN 2013 (info rinci akan disampaikan melalui sekolah masing-masing, baik dalam bentuk poster maupun undangan sosialisasi yang diselenggarakan oleh masing-masing PTN di kota setempat/terdekat) dan situs Sbmptn adalah sbmptn.or.id. Serta kuota jumlah siswa yang akan diterima rata-rata sekira 40 %


Copyright © 2013 Sbmptn.web.id all rights reserved